Komisi III DPRD Kab. Gianyar melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi ke tempat/lokasi rawan macet yakni : Negari Singapadu Tengah, Ubud, Pengosekan Ubud dan Ceking Tegallalang pada tanggal 3 Desember 2019. Kegiatan Monev dipimpin Wakil Ketua Komisi III DPRD Kab. Gianyar (Drs. I ketut Astawa Suyasa) yang dihadiri anggota Komisi III lainnya dan didampingi Dinas Perhubungan Kab. Gianyar serta staf pendamping dari Sekretariat DPRD Kab. Gianyar. Komisi III turun langsung ke lapangan, dan memang benar apa adanya. Daerah yang menjadi sasaran monev memang mengalami kemacetan yang cukup padat, maka dari itu Komisi III dan Dinas terkait perlu mencarikan solusi yang tepat agar kemacetan dapat dikurangi.